23/12/2011

13 alasan account facebook anda dibanned oleh pihak facebook


buat info nya aja , ada artikel bagus tentang facebook :
Akhir-akhir ini banyak laporan tentang akun-akun facebook yang tiba-tiba tidak bisa di akses lagi.
Disini ada 13 alasan kenapa akun facebook kita akan dibanned oleh pihak Facebook:


1. You didn't use your real name
Don't try to use a nickname (or initials)in lieu of the name on your birth certificate, because Facebook will find you and spit you out.
Tidak menggunakan nama asli.

2. You joined too many groups
Remember that the maximum limit is 200 groups per user. More than that just looks desperate, don't you think?
Bergabung dengan terlalu banyak group. Maksimum kita bisa bergabung dengan 200 group saja.

3. You posted too many messages on a wall or in a group
Even Guy Kawasaki had his account disabled--in his case for "excessive evangelism."
Terlalu banyak posting di wall atau group.

4. You posted in too many groups, too many user's walls
You may be axed for being too verbose in too many places. That's what spammers do, silly. On Facebook it is better--or at least safer--to be seen than heard.
Posting ke banyak group atau wall pengguna lainnya.

5. You friended too many people
Not so long ago this was a prime cause of disabled accounts, but Facebook has instituted a maximum of 5000 friends that should protect you from yourself.
Teman anda melebihi 5000.

6. Your school/organization affiliation is doubtful
The overlords are sometimes not very trusting, and they may accuse you of not graduating from Harvard (or Plum Senior High School). The impertinence! Better have your diploma ready.
Sekolah Anda diragukan.

7. You're poking too many people
We've heard this from multiple sources, and it's easy enough to avoid. Save the pokes for people you *really* like, as mum always said. But beware the odd FB app that pokes on your behalf.
Poke kebanyak orang.

8. For advertising your app on wall posts
The line between spam and self-promotion is a thin one, but let it be known that pimping your shiny new Facebook app is definitely considered SPAM.
Akun anda untuk mengiklankan sesuatu.

9. Using duplicate text in multiple messages
Some people paste a generic welcome message into friend requests to save time. DON'T DO THIS! It makes you look like a spammer. (Ironically, pro spammers are probably randomizing their messages to avoid this trap)
Mengirimkan banyak pesan yang sama.

10. You are a cow, dog, or library
Being a real person is not enough, you must be a homo sapien. Accounts have been deleted for cows, dogs and libraries.
Anda bukan manusia??

11. You are under eighteen years old
According to one report a user's account was suspended when they suspected her of being under 18. She was required to enter a work email address to prove her maturity, at which point her account was reinstated. [note: other users have pointed out that being under 18 is fine if you're part of a High School group, though underage home schoolers have been told to bugger off]
Dibawah 18 tahun.


12. You wrote offensive content
Reports of "sudden death" on accounts have been reported by users who were told they had posted offensive content, but were not provided details of the offense.
Bersifat SARA.

13. You scraped information off Facebook
They have a zero tolerance policy for page scraping (i.e. pulling content off their web pages via a script). Unfortunately, they don't have a reliable way of proving it's you who's doing the scraping (IP matching is probably as good as they can get), so you may find this a difficult charge to defend yourself against.
Sejenis menggunakan script untuk menampilkan konten dari web Anda.

Untuk membaca lebih lengkap silahkan simak di
http://getsatisfaction.com/facebook/...ll_be_disabled

13/12/2011

4 Cara Kucing Membodohi Anda!


Kucing adalah binatang peliharaan paling populer didunia, mereka lucu dan menggemaskan.
Sebutlah kita namakan : PUSSY.
Selain manja, nakal, ngangenin dan penyebab asma, ternyata PUSSY memiliki banyak rahasia gelap dalam hidupnya.
Ya, PUSSY ternyata penuh dengan kelicikan ! Mari kita ungkap cara cara PUSSY dan kaumnya membodohi kita.

1. Suka pup sembarangan tanpa dikubur.
Tiap habis pup, kucing akan selalu menutupi kotorannya dengan pasir, ini salah satu fitur yang gw suka dari kucing (buset dah fitur, lu kata gadget?). Cukup disediain bak pasir kecil, dan mereka akan secara naluriah pup disitu dan mengubur kotorannya. Tapi kadang gw sendiri masih suka jadi korban “ranjau” rakitan si PUSSY dan geng kucing kampung lainnya disekitar rumah(dulu), karena mereka kurang rapi mengubur kotorannya.

Tujuan dari mengubur kotoran ini adalah untuk menutupi jejak mereka dari deteksi musuh.
Dan tujuan lainnya adalah untuk tidak menantang Kucing pemimpin yang dominan dalam suatu wilayah.
Dalam dunia kucing, kotoran di ibaratkan sebagai bendera dan batas patok wilayah.
Kucing yang lebih kuat bebas meninggalkan kotorannya terbuka begitu saja sebagai tanda peringatan bagi kucing lain, bahwa ia adalah penguasa disitu.
Ya, tiap wilayah itu ada Kucing preman pentolan yang paling ditakutin , bahkan didaerah rumah kita
Karena mereka tinggal diwilayah kekuasaan si Kucing pentolan, jadi untuk menghormati Kucing pentolan di situ, kucing-kucing lain yang lebih lemah akan mengubur kotoran mereka. Ketika kucing menjadi peliharaan manusia, insting ini tetap berjalan.
2. Suka mengesek-gesekkan tubuhnya ke kita
PUSSY suka nempel-nempelin badannya ke kaki kita, atau kadang kepalanya digesek-gesekin ke tangan kita.
gw sempat berpikiran bahwa si PUSSY ini maho :mahos (suka sesama jenis) hahahaha
Tapi menurut orang pada umumnya, kebiasaan kucing seperti ini adalah cara menunjukkan bahwa si kucing menyukai pemiliknya, seakan-akan kucing sedang berusaha memeluk pemiliknya dengan manja.
padahal....Ternyata Ini Adalah cara kucing menunjukkan bahwa kita adalah barang miliknya..hahahaha
fakta nya :Tubuh kucing dipenuhi dengan kelenjar-kelenjar yang menghasilkan Pheromone yang mereka gunakan untuk berkomunikasi dengan kucing lain.
Pheromone ini menunjukkan identitas, jenis kelamin, kondisi seksual (horny atau tidak horny) dan kepemilikan wilayah.
Kelenjar penghasil pheromone yang paling aktif pada tubuh kucing terletak pada ekornya, bagian sisi tubuh, dan wajahnya.
Jadi ketika kucing menggesekkan tubuhnya ke kaki kita, atau wajahnya di telapak tangan, dia itu sebenarnya sedang menempelkan pheromone-nya di tubuh kita.
Dan pheromone ini akan memberikan tanda kepada kucing-kucing lain disekitar wilayah itu, bahwa kita adalah BARANG miliknya!:)
3. Mengeong(Suara meong kucing itu seperti suara bayi manusia)
Inilah Trade-Mark para kucing, suara meong kucing adalah suara paling familiar ditelinga manusia, bahkan sejak kita masih balita.
Mengeong adalah cara komunikasi kucing dengan manusia, dengan mengeong manja, kucing menyampaikan berbagai pesan kepada pemiliknya.
“Meeooowwww…..” : saya laper.
“Meewwrrrrrwwwooow…” : saya ane abis pup, bersihin donk.:)
Namun tidak banyak orang tau bahwa suara mengeong kucing adalah salah satu tipuan liciknya untuk memanipulasi manusia.
Jadi apa motif tersembunyi dari suara kucing?....:
Kucing mampu mengatur suara meong nya dengan intonasi, tune, pitch dan frekuensi yang tepat sesuai dengan apa yang sedang dirasakannya.
Ada suatu studi yang menunjukkan bahwa manusia mampu membedakan “arti” dari suara meong kucing, apakah kucing sedang manja, meminta sesuatu, atau marah, bisa mereka rasakan dari suara meongnya. Mungkin kita salah satu dari mereka.
Fakta mengejutkan adalah bahwa suara meong kucing ternyata memiliki frekuensi hampir sama dengan suara tangisan bayi manusia!
Ini bukan kebetulan , sebabnya adalah jika kucing lapar dan dia mulai mengeong, manusia secara naluriah akan cepat-cepat memperhatikannya, karena frekuensi suaranya yang sama dengan tangis bayi itu-lah, maka insting keibuan (atau kebapakan) kita tergugah.
4. Menjilati badannya
bila gw lagi ngeliatin si PUSSY jilat-jilatin tangannya, kaya lagi makan magnum.
Kucing itu binatang yang bersih ya, mereka sangat peduli dengan kesehatan.
Atau PUSSY itu sebenarnya lagi nyisir bulu-bulunya pake lidah?
Biar kelihatan ganteng dan rapi di depan kucing betina?
Tapi kenapa ritual jilat-jilat badan ini makin sering dia lakuin kalo kita megang-megang dia?
pa arti kebiasaan kucing menjilati tubuhnya sendiri? :Ternyata Mereka sedang berusaha menghilangkan bau majikannya dari tubuhnya.
Kucing punya kelenjar-kelenjar dibawah kulitnya yang akan menghasilkan bau khas jika bulunya tertarik.
Dengan cara menjilati, bulu-bulunya akan tertarik dan bau khas kucing akan menyelimuti tubuh mereka, dan menghilangkan bau menjijikkan dari badan manusia (bagi mereka).
Jadi seakan-akan, setelah kita manjain, gendong-gendong, ciumin, dia langsung kabur ke kolong meja dan..... Mandi Junub!
Kurang ajar. Lu kata gue najis apa?hahahah

oce lah sekian dan terimakasih, mohon maaf gw juga suka kucing tapi enggak kucing lebay :)

30/11/2011

Solusi Cepat Ketika Sakit Dada Sebelah Kiri Seperti Tertusuk Jarum

Cuman mau share pengalaman.... Apakah anda pernah merasa sakit pada bagian dada kiri (di posisi jantung) seperti tertusuk jarum dan akan terasa semakin sakit jika kita menarik nafas panjang?
Kalo pernah berarti kita senasib ...

Sebenarnya ane jarang mengalami rasa sakit seperti itu, biasanya datang kalau ane dah jarang olah raga dan datangnya tiba" ya sebenarnya body ane juga agak bigsize ( tapi menurut ane sepertinya tidak pengaruh juga untuk ukuran tubuh )  Rasa sakit biasanya berlangsung 5-30 menit dan bener-bener menyiksa karena ga bisa narik nafas panjang, jadi tubuh lemas kekurangan oksigen.

Kejadian yang paling parah ane alami pas tahun 2001, waktu itu ane masih menimbah ilmu di kampus bilangan Depok habis selesai kuliah dan ane merasa dada sebelah kiri seperti tertusuk jarum seperti penjelasan di atas. Ane coba duduk dan mengatur nafas tapi rasa sakit malah tambah kerasa apalagi ketika menghela nafas panjang. ane coba tekan tekan dada ane cuma hasilnya belum maximal. Pikiran ane dah kalut banget . Tubuh ane dah lemes soalnya cuma bisa nafas pendek".

Gambar ilustrasi :


Dengan menahan sakit dan rasa lemas ane berjalan ke Masjid di dalam Kampus yang emang dekat dari kelas. Rasa sakitnya masih sangat terasa ketika ane sholat . yang aneh ketika ane sujud, saat posisi sujud ane coba untuk menarik nafas panjang dan ane ga ngerasa sakit di dada sebelah kiri lagi. Tapi setelah bangun dari sujud ane ngerasa sakit lagi ketika menarik nafas panjang. Akhinya saat sujud lagi ane agak lama-lamain dan menghela nafas panjang beberapa kali dan ternyata setelah itu ane ga merasa sakit lagi

Dari pengalaman itu, kalau ane lagi keserang sakit di dada sebelah kiri langsung ane sujud dan menarik nafas panjang beberapa kali (1 menitan) dan rasa sakit itupun ilang gan. jadi ane ga usah nunggu"
ampe 5-30 menitan biar sakitnya hilang sendiri

*Lalu cari-cari di google dan nemu ginian, "Pada saat sujud, pembuluh darah nadi balik, dikunci di pangkal paha, sehingga tekanan darah akan lebih banyak dialirkan kembali ke jantung dan dipompa ke kepala. Posisi sujud adalah cara yang maksimal untuk mengalirkan darah dan oksigen ke otak dan anggota tubuh ke kepala. Posisi sujud adalah teknik terbaik untuk membongkar sumbatan pembuluh darah jantung sehingga mencegah penyakit jantung koroner, juga membuat pembuluh darah halus di otak mendapat tekanan lebih, sehingga bisa mencegah stroke."




NB: Bagi anda yang mengalami seperti yang ane alami ga ada salahnya mencoba baik muslim maupun nonmuslim.



03/11/2011

Cara Mudah Mengakhiri Perselingkuhan

ini gw dapet dari artikel bagus juga untuk di share, semoga disaat seseorang yang kita cintai salah jalan ,dia bisa cepat tersadar akan kesalahannya

Seperti yang dikutip dari Yourtango, diperlukan tekad yang kuat untuk mengakhiri perselingkuhan. Jika Anda merasa sulit mengakhiri hubungan terlarang ini, ada empat hal yang perlu dilakukan. Ini dia.

1. Tidak bertemu muka
Hal pertama yang harus dilakukan adalah tidak mengakhiri hubungan dengan cara bertemu muka. Akan sangat mudah jika Anda mengakhirinya lewat telepon, SMS atau bahkan hilang kontak sama sekali. Alasannya, Anda tidak harus melihat langsung wajah sedih si dia yang malah bisa mengurungkan niat Anda untuk mengakhiri hubungan.

2. Ajak pasangan
Akhirilah hubungan perselingkuhan Anda di depan pasangan resmi. Walaupun tidak nyaman, ini merupakan cara terbaik untuk membangun kembali kepercayaan dan kejujuran pasangan Anda.

3. Ubahlah sifat lama
Tegaslah terhadap keputusan Anda untuk mengakhiri hubungan terlarang ini. Usahakan untuk bersikap netral apabila bertemu mantan Anda untuk urusan bisnis atau sekadar bertemu di jalan. Sikap Anda dapat menentukan keseriusan Anda saat mengakhiri perselingkuhan, jangan beri harapan sedikitpun karena itu hanya membuat Anda semakin susah melepaskan si selingkuhan.

4. Keputusan sudah bulat
Yakinkan diri dan mantan Anda bahwa hubungan yang dijalin sudah benar-benar berakhir. Berikan alasan yang dapat diterima walaupun itu menyakitkan. Jujurlah bahwa Anda mengakhiri hubungan ini untuk menyelamatkan rumah tangga dan minta si selingkuhan agar tidak lagi menghubungi ataupun menganggu Anda.

allah memberkati kita semua dan membimbing kita semua dijalan yang benar....

Pasukan Hantu dari Kalimantan


“Senjata sumpit ini memang hebat dan tidak kalah dengan senjata api, pistol ataupun senapan. Oleh karenanya, satuan ini menjadi tertarik mengadopsinya menjadi salah satu peralatan tempur prajurit dan mengkombinasikannya dengan senjata organik militer mereka, Untuk dipergunakan bagi kepentingan tugas.”

Sebagai satuan tempur yang memang dalam kehidupan kesehariannya bergaul dengan senjata mematikan untuk membunuh musuh, maka Yonif 600/Raider yang bermarkas di Kalimantan ini terinspirasi oleh senjata yang biasa dipergunakan oleh Suku Dayak di pedalaman Kalimantan. Senjata Sumpit yang biasa diguakan oleh Suku Dayak ini untuk berburu binatang, dengan menggunakan anak sumpil yang ujungnya diberi racun dari ramuan getah tumbuh-tumbuhan dan bisa binatang buas, dapat menimbulkan efek kematian yang relatif singkat pada sasaran yang disumpitnya.

Realisasinya, pada Pebruari 2003 satuan ini membentuk “Tim Sumpit”, yang
personelnya diambil dari para prajurit batalyon keturunan asli Dayak. Sebulan kemudian,Yonif 600/Raider mendatangkan pelatih dari tokoh Dayak Pedalaman yang terkenal dengan sumpit beracunnya untuk melatih 25 orang prajurit tentang cara penggunaan sumpit dan pembuatan racun yang dipakai untuk anak sumpit.

Memang, sebelum masuk menjadi tentara, kedelapan puluh lima orang prajurit itu sudah terbiasa menggunakan sumpit dalam kehidupan sehari-harinya untuk berburu hewan di hutan. Namun didalam penggunaan ramuan yang dipakai untuk anak sumpit berbeda-beda, karena mereka berasal dari bermacam-macam Suku Dayak. Agar terdapat kesamaan dalam penggunaan ramuan racun anak sumpit, yang menghasilkan racun yang sangat bagus, mematikan dan ccpat rcaksinya, makamercka dibimbing sclama tiga bulan oleh para tokoh Suku Dayak pedalaman Kalimantan itu. Selain itu, mereka juga mendapat pelatihan tentang bagaimana cara membawa dan teknik menggunakan senjata sumpit di medan pertempuran, mengingat mereka juga harus tetap membawa perlengkapan perorangan, termasuk ransel dan sejata api.

Setelah latihan selesai, lalu keduapuluhlima orang prajurit itu disebar kekompi-kompi dan pada setiap seminggu sekali mereka memberikan pelatihan kepada rekan-rekannya yang lain, agar seluruh anggola Yonif 600/ Raider mampu menggunakan sumpit.

Inisiatif dan upaya keras untuk menjadikan Sumpit sebagai senjata prajurit ini ternyata tidaklah sia-sia. Terbukti saat Yonif 600/ Raider bertugas ke Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD) 2004¬2005, personel Tim Sumpit yang disebar ke dalam tiap-tiap tim, dengan pembagian di setiap tim terdapat tiga hingga empat orang prajurit berkemampuan menggunakan senjata Sumpit, berhasil membunuh empat orang. pemberontak GAM, sekaligus menyila empat pucuk senjata AK-47 yang mereka pakai.

Ceritanya, pada Pebruari 2004 saat “Tim Anas-1 Kipan A Yonif 600/Raider yang dipirnpin Lettu Inf Mulyadi melaksanakan penyergapan di Kampung Blang Sukun, Pidie. Ketika itu, tim dibagi menjadi empat kelompok, salah sulu tim dipimpin Oleh Kopda Impung Upai, salah satu personel “Tim Sumpit, yang jabatan sehari-harinya di satuan adalah sebagai Tamtama Penembak SMR (Senapan Mesin Ringan). Sebelum kelompok lain masuk kedudukan, Kelompok-4 yang dipinpin Kopda Impung Upai, putra asli Dayak kelahiran Datah Bilang, Tenggarong 6 .luli 1977 ini adalah kelompok yang pertama kali masuk kedudukan. Saat akan masuk, terlihat satu orang pos tinjau GAM lengkap dengan senjata AK 47 sedang berjaga-jaga. Agar gerakan tetap rahasia dan kehadiran pasukan tidak diketahui musuh, Kopda Impung Upai lalu melumpuhkan pos tinjau tersebut dengan menggunakan sumpit. Anak sumpit tepat mengenai leher bagian belakang anggota GAM itu. Tidak lebih dari 10 detik, orang itu roboh dengan tidak menimbulkan suara berisik . Senjata lain mereka ambil. Dengan tewasnya pos tinjau GAM tersebut, kelompok lain dari pasukan Yonif 600/Raider dapat masuk kedudukan dengan aman tanpa diketahui GAM dan penyergapanpun dapat dilaksanakan dengan sukses tanpa ada korban dari pihak kawan.

Raider menggunakan sumpit sebagai senjata mematikan untuk menghadapi musuh di dalam penugasan inilah, yang merupakan ciri khas Yonif 600/Raider dan membedakan satuan kami dengan satuan raider lainnya di Indonesia” Danyonif 600/Raider letkol Inf R. Haryono. Penggunaan sumpit memang sangat cocok untuk pasukan raider, yang salah satu semboyannya adalah “senyap dalam bergerak”. Selain untuk menjaga kerahasiaan gerak pasukan,juga untuk “bunuh senyap”. Keberadaan senjata sumpit terasa tepat menggantikan fungsi senjata berperedam, yang Iebih diperuntukkan bagi aksi pertempuran kota atau Pertempuran .larak Dekat (PJD) dan tidak dipergunakan untuk medan-medan penugasan berupa hutan.

Dengan mempelajari kesuksesan penggunaan sumpit di medan tugas, maka sampai sekarang Yonif 600/Raider tetap memelihara kemampuan personelnya dalam menggunakan sumpit dan menjadikan penggunaan sumpit sebagai kualipikasi seluruh personel Yonif 600/Raider, sekaligus melakukan regenerasi personel Tim Sumpit dengan merekrut para prajuril batalyon yang berasal dari etnis Dayak. Suku Dayak mengenal berbagai macam senjata yang biasa digunakan untuk berburu dan berperang pada zaman dahulu atau untuk kegunaan sehari-hari, seperti di ladang. Misalnya sumpitan (sipet), mandau, lonjo (tombak), perisai (telawang), dan taji.

Senjata sumpit berupa buluh dari batang kayu bulat sepanjang 1,9 meter hingga 2,1 meter. Sumpit harus terbuat dari kayu keras seperti kayu ulin, tampang, lanan, berangbungkan, rasak, atau kayu plepek. Diameter sumpit dua hingga tiga sentimeter yang berlubang di bagian tengahnya, dengan diameter lubang sekitar satu sentimeter. Lubang ini untuk memasukkan anak sumpit atau damek. Secara tradisional, kalau ingin tepat sasaran dan kuat bernapas, panjang sumpit harus sesuai dengan tinggi badan orang yang menggunakannya, Bagian yang paling penting dari sumpitan, selain batang sumpit, yaitu pelurunya atau anak sumpitnya yang disebut damek. Ujung anak sumpit runcing, sedang bagian pangkal belakang ada semacam gabus dan sejenis dahan pohon agar anak sumpit melayang saat menuju sasaran.Racun damek oleh etnis Dayak Lundayeh disebut parir. Racun yang sangat mematikan ini merupakan campuran dari berbagai getah pohon, ramuan tumbuhan serta bisa binatang seperti ular dan kalajengking. Selain beracun, kelebihan yang dimiliki senjata ini dibandingkan dengan senjata khas Dayak lainnya, yakni kemampuan mengenai sasaran dalam jarak yang relatif jauh. Jarak efektif bisa mencapai puluhan meter, tergantung kemampuan si penyumpit. Selain itu, senjata ini juga tidak menimbulkan bunyi. Unsur senyap ini sangat penting saat mengincar musuh maupun binatang buruan yang sedang lengah.

(Sumber : Majalah Defender)

23/09/2011

TUHAN Menciptakan wanita

ketika TUHAN Menciptakan wanita , DIA lembur
pada hari ke-6.
Malaikat datang dan bertanya " Mengapa Begitu
lama TUHAN? TUHAN menjawab "Sudah kah
engkau liat semua detail yg AKU buat untuk
menciptakan mereka?"

2 tangan ini harus bisa dibersihkan, tetapi
bahannya bukan dr plastik.Setidaknya terdiri dari
200 bagian, yang bisa digerakkan dan berfungsi
baik untuk segala jenis makanan.Mampu menjaga
banyak anak saat bersamaan,punya pelukan yang
dapat menyembuhkan sakit hati dan
keterpurukan. .dan semua dilakukannya dengan 2
tangan ini.

Malaikat itu Takjub.." Hanya dengan 2
tangan?...impossible!!

Oh...Tidak!! AKU akan menyelesaikan ciptaan hari
ini,karena ini adalah ciptaan favoritKU.
"Oh ya...dia juga akan mampu menyembuhkan
dirinya sendiri dan bisa bekerja selama 18 jam
sehari.

Malaikat mendekat dan mengamati bentuk wanita
ciptaan TUHAN itu.
"Tapi Engkau membuatnya begitu Lembut
TUHAN?"

"Yah...Aku membuatnya begitu lembut,tapi engkau
belum bisa bayangkan kekuatan yang AKu berikan
agar mereka dapat mengatasi banyak hal yang luar
biasa?"

"Dia bisa berpikir?" tanya malaikat

TUHAN menjawab: " Tak hanya berpikir,dia mampu
bernegoisasi."

Malaikat itu menyentuh dagunya. . .
" TUHAN ENGKAU buat ciptaan ini kelihatnya lelah
dan rapuh! Seolah terlalu banyak beban baginya."

" Itu bukan lelah atau rapuh....itu AIR
MATA".
"Untuk apa?"tanya malaikat

Tuhan melanjukan : " AIR MATA adalah salah satu
cara dia mengekspresikan kegembiraan,
kegalauan, Cinta, kesepian, penderitaan dan
kebahagian

" ENGKAU memikirkan segala sesuatunya.Wanita
ciptaanMU ini akan sungguh menakjubkan!"

YA Mesti. . . !
Wanita ini akan mempunyai kekuatan mempesona
bagi laki-laki.

Dia dapat mengatasi beban bahkan laki-laki
Dia Mampu menyimpan kebahagian dan
pendapatnya sendiri.

Dia mampu tersenyum bahkan saat hatinya
menjerit.Mampu menyanyi saat menangis,
menagis saat terharu, terharu saat tertawa,
bahkan tertawa saat ketakutan.

Dia berkorban demi orang yang dicintainya..Dia
menerjunkan dirinya untuk keluarganya.


- CINTANYA TANPA SYARAT -

Dia menangis saat melihat anaknya adalah
pemenang.Dia girang dan bersorak saat melihat
temannya tertawa.Dia begitu bahagia mendengar
kelahiran.Hatinya begitu sedih saat mendengar
berita sakit dan kematian Tetapi dia selalu punya
kekuatan untuk mengatasi hidup, dia tahu bahwa
sebuah ciuman dan pelukan dapat menyembuhkan
luka.


" Hanya 1 Kekurangan dari Wanita "

DIA LUPA BETAPA BERHARGANYA DIA...


luv u my lovely wife always..

29/07/2011

Alasan Bos Tidak Mau Menaikkan Gaji

Alasan Bos Tidak Mau Menaikkan Gaji
Suatu pagi seorang (P)egawai menghdp (A)tasannya (yg pelit, otoriter dan cerdas) utk menyampaikan segala uneg-unegnya dgn tujuan meminta kenaikan gaji.

Atasannya kemudian tertawa, mempersilahkannya duduk & berkata,”Ha…ha…ha…, dengar kawan, anda itu bahkan belum bekerja utk perusahaan ini meskipun satu hari! Masa sekarang mau minta naik gaji?”

Tentu saja sang pegawai sangat terkejut mendengar hal itu namun atasannya segera meneruskan.

A(atasan): “Coba katakan ada berapa hari dlm setahun?”
P(pegawai): “365 hari dan kadang-kadang 366 hari.”

A: “Betul, sekarang ada berapa jam dlm sehari?”
P: “24 jam.”

A: “Brp jam kamu bekerja dlm sehari?”
P: “Dari jam 08 :00 s/d 16 :00 jadi 8 jam sehari.”

A: “Jd, berapa bagian dari harimu yang kamu pakai bekerja?”
P: “(mulai ngitung dalam hati… 8 /24 jam = 1 /3) Sepertiga!”

A: “Wah pinter kamu! Sekarang berapakah 1 /3 dari 366 hari?”
P: “122 (1 /3×366 = 122 hari).”

A: “Apakah kamu bekerja pada hari Sabtu dan Minggu?”
P: “Tidak, Pak!”:/

A: “Brp jumlah hari Sabtu dan Minggu dlm setahun?”
P: “52 hari Sabtu ditambah 52 hari Minggu = 104 hari.”

A: “Nah, kalau kamu kurangkan 104 hari dari 122 hari, berapa yang tinggal?”
P: “18 hari.”

A: “Nah, saya sudah kasih kamu 12 hari cuti tiap thn. Sekarang kurangkan 12 hari dari 18 hari yg tersisa itu brp hari yg tinggal?”
P: “6 hari.”

A: “Di hari Idul Fitri dan Idul Adha apakah kamu bekerja?”
P: “Tidak, Pak!”

A: “Jadi sekarang berapa hari yg tersisa?”
P: “4 hari.”

A: “Di hari Natal dan Tahun Baru apakah kamu bekerja?”
P: “Tidak, Pak!”

A: “Jd sekarang berapa hari yg tersisa?”
P: “2 hari.”

A: “Sekarang sisa tersebut kurangi dengan Libur Waisak, Imlek, Nyepi, 1 Muharram, Maulid Nabi, Isra’ Mikraj, Wafat Yesus, Kenaikan Isa Almasih, Proklamasi, berapa hari yg tersisa?”
P: “??? Gak ada sisa, Pak.”

A: “Jd sekarang anda mau menuntut apa?

07/07/2011

Komik Golongan Darah Sesuai Karakter Kita (just share)

Sejauh mana kita mengenal golongan darah masing masing? sejauh mana kita sudah mendonorkan darah kita untuk sesama? well cekidot masing masing golongan darah versi komik nya....






moga terhibur.....

04/07/2011

Yang perlu diketahui Seputar Patung Pancoran


Banyak warga Jakarta yang hanya mengenal nama patung ini sebagai Patung Pancoran namun tidak mengetahui bahwa sebenarnya patung ini bernama Patung Dirgantara. Patung Dirgantara di bundaran Jalan Jenderal Gatot Subroto (Seberang Wisma Aldiron Dirgantara, dahulu Markas Besar Angkatan Udara Republik Indonesia) dibuat berdasarkan rancangan Edhi Sunarso, dikerjakan oleh pematung keluarga Arca Yogyakarta pimpinan Edhi Sunarso. Ide pertama adalah dari Presiden Soekarno yang menghendaki agar dibuat sebuah patung mengenai dunia penerbangan Indonesia atau kedirgantaraan. Patung ini menggambarkan manusia angkasa, yang berarti menggambarkan semangat keberanian bangsa Indonesia untuk menjelajah angkasa.

Data-data singkat mengenai patung Dirgantara:

1.Pada awalnya pembuatan nya, Bung Karno sendiri lah yang menjadi model nya. Sebelum maket patung dikerjakan oleh Bapak Edhi Sunarso itu, Bung Karno berulang-ulang kali memperagakan bagaimana model patung nya harus berdiri. Biaya pemasangan patung ini pembiayaannya berasal dari kantung pribadi Bung Karno, yaitu dengan menjual sebuah mobil pribadinya.

2.Proses pemasangan Patung Dirgantara selalu ditunggui oleh Bung Karno, sehingga kehadirannya selalu merepotkan aparat negara yang bertugas menjaga keamanan sang kepala negara. Alat pemasangannya sederhana saja yaitu dengan menggunakan Derek tarikan tangan. Patung yang berat keseluruhannya 11 ton tersebut terbagi dalam potongan-potongan yang masing-masing beratnya 1 ton.

3.Patung ini terbuat dari bahan perunggu, berat patung 11 ton, Tinggi patung 11 meter, sementara tinggi voetstuk (kaki patung) 27 meter, dikerjakan oleh PN Hutama Karya dengan IR. Sutami sebagai arsitek pelaksana.
Peletakan lokasi dan bentuk Patung Dirgantara (lebih dikenal dengan nama Patung Pancoran) sebenarnya bukannya tanpa maksud dan tujuan,
Jika kita lihat dari udara :
Patung Dirgantara-Patung Pemuda Membangun Bangsa (lokasinya di depan Ratu Plaza)-Monas
membentuk sebuah segitiga dengan panjang jalur 19,01 Km. 1901 adalah tahun lahirnya Bung Karno

Isu" Menarik Seputar Patung Pancoran

1.konon patung pancoran menunjuk sebuah tempat dimana bung karno meletakkan harta kekaya'annya yg dipercaya dapat melunasi hutang negara

2.beberapa orang menceritakan bahwa patung ini menghadap ke sebuah pelabuhan sunda kelapa yang merupakan jantung peradaban bangsa indonesia selama di jajah belanda.

01/07/2011

KEAJAIBAN DARI SEBUAH PELUKAN



“Untuk bertahan hidup, kita membutuhkan 4 pelukan sehari. Untuk kesehatan, kita butuh 8 pelukan perhari. Untuk pertumbuhan, awet muda, kebahagiaan, kita perlu 12 pelukan perhari,” kata Virginia Satir, terapis keluarga.

Mungkin Anda sedikit heran, benarkah pelukan memiliki kekuatan yang begitu hebat, hingga bisa membuat sehat, panjang umur, dan awet muda? Kapan terakhir kali Anda memeluk seseorang atau seseorang memeluk Anda? Jika jawabannya jarang atau bahkan tidak pernah sama sekali, coba
ingat-ingat, apa yang belakangan ini Anda rasakan? Bisa jadi Anda sering sakit-sakitan, depresi, stres, sakit kepala, dan emosional.

Berbagai penelitian menunjukkan terapi pelukan bisa menyembuhkan penyakit fisik dan psikis. Bisa mengatasi stres, depresi dan lain-lain. Orang yang dipeluk, ataupun memeluk, merasakan adanya kekuatan cinta yang mengelilingi mereka. Kekuatan ini yang membuat kekebalan tubuh kita semakin meningkat.

Pelukan Damai

Saat berpelukan, tubuh melepaskan oxytocin, hormon yang berhubungan dengan perasaan damai dan cinta. Hormon oxytocin ini membuat jantung dan pikiran sehat. Hormon oxytocin ini baru bisa keluar jika manusia memiliki kehidupan sehat, merasa damai dan tentram.

Terapi pelukan hampir sama dengan terapi jalan kaki. Terapi pelukan meningkatkan keseimbangan tubuh, kesehatan, dan mengurangi tingkat stres, khususnya para profesional muda yang bekerja di kotametropolitan.

Pelukan yang dimaksud adalah pelukan saling menyentuh, tubuh dengan tubuh saling mengikat dan menyentuh. Ketika saling berpelukan, akan terasa perasaan nyaman dan damai.

Di Indonesia juga beberapa negara lainnya berpelukan hanya dilakukan pada pasangan suami istri, saudara, orang tua ke anaknya.

Di Amerika sebuah lembaga ada yang mengkoordinir untuk mengadakan Free Hug di jalanan.Jangan kaget jika suatu hari, saat Anda berkunjung ke Amerika dan Eropa,melihat beberapa orang dengan papan besar di dada, bertuliskan Free Hug. Mereka adalah para relawan yang memberikan terapi pelukan pada setiap orang yang membutuhkan.

Anak Tumbuh Sehat

“Tapi, kita harus ingat. Walau sekadar jabat tangan dan menyentuh pipi dengan pipi, ini juga ada manfaatnya. Adarasa kehangatan ketika kita
saling berjabat tangan. Namun bila ini dilakukan lebih dari ini, yaitu dengan pelukan erat. Tentu lebih bermanfaat, unsur terapinya lebih tinggi,” ujar Dr. Bhagat, salah satu doktor yang meneliti pengaruh pelukan di India .

Diharapkan masyarakat mengerti akan manfaat sentuhan dan pelukan. Sehingga pasangan suami istri, semakin sering berpelukan dan bersentuhan. Juga makin sering memeluk anak-anaknya.

Seluruh bagian di kulit kita memiliki organ perasa. Dari ujung kaki hingga kepala adalah area yang sensitif bila disentuh.
Bahkan ketika bayi masih di dalam kandungan walau dilindungi air ketuban, ia sangat menyukai sentuhan kasih sayang dari ke dua orang tuanya. Jika sering disentuh, bayi dalam kandungan akan tumbuh menjadi bayi yang sehat dengan pertumbuhan yang bagus. Selain itu secara psikis bayi akan tumbuh menjadi seorang yang penyayang.

Anak-anak yang sering disentuh, dibelai dan dipeluk oleh orang tuanya juga akan tumbuh menjadi anak yang sehat. Mereka akan merasa nyaman dan memiliki kepercayaan diri. Pertumbuhan dan kesehatan pun lebih bagus dibanding dengan anak-anak yang jarang disentuh, dibelai dan dipeluk.

Pada orang tua pun, sentuhan dan pelukan sangat berarti. Apalagi pada saat kehilangan seseorang, depresi, stres. Dengan berpelukan, orang dewasa merasa ada orang yang memperhatikan, ada orang yang mencintainya, membutuhkannya. Seluruh kulit kita, sangat peka dengan pelukan, dan sangat membutuhkan sentuhan hangat dan erat.

Transformasi Rasa Nyaman

Seorang master reiki di Mumbai , India , berkata,”pelukan salah satu alat untuk bertransformasi. Dengan pelukan satu pribadi dengan pribadi lain semakin dekat. Jika hubungan Anda dengan orang lain renggang. Salah satu cara agar hubungan itu menghangat dengan memeluknya.

Jika rumah tangga Anda diambang kehancuran, cobalah memeluk pasangan Anda 20 kali sehari. Saya yakin Anda berdua tak akan bercerai. Selain itu, hidup Anda berdua akan lebih bahagia, sehat, dan awet muda. Serta Anda akan terhindar dari stress dan depresi.”

Dr. Harold Voth, senior psikiater di Kansas, Amerika Serikat telah melakukan riset dengan beberapa ratus orang. Hasilnya, mereka yang berpelukan mampu mengusir depresi, meningkatkan kekebalan tubuh, awet muda, tidur lebih nyenyak,lebih sehat.

Jika Bayi atau anak-anak rewel atau sakit. Jangan biarkan mereka sendirian. Peluklah. Dengan memeluk, mereka akan merasa nyaman. Sehingga kekebalan tubuhnya lebih baik, dan kesehatan mereka pun akan jauh lebih baik. Anda sebagai orang tua pun mendapatkan efek baik dari terapi pelukan ini. Anda akan jauh lebih sehat, muda, terbebas dari depresi. Pelukan dapat menyembuhkan sakit fisik dan psikis. Sentuhan yang dihasilkan dari pelukan membantu mengurangi rasa sakit.


Beberapa penyakit parah sering kali membuat penderitanya merasa frustasi, marah, tak mungkin penyakitnya bisa disembuhkan. Dengan pelukan, pasien yang frustasi ini merasa nyaman. Pelukan memberikan energi positif pada emosi pasien. Sehingga mengubah emosi negatifnya menjadi emosi positif. Apalagi bila pasien mendapatkan pelukan dari orang yang dicintainya. Bukankah cinta itu adalah kekuatan yang maha dahsyat? Dan pelukan adalah salah satu cara untuk menyatakan cinta, atau suatu bentuk cinta.

30/06/2011

Watak Seseorang bisa dilihat dari Posisi Tidurnya

* Tidur Sambil Memeluk Bantal
Banyak wanita yang tidur dalam posisi demikian. Mereka tidur dengan memeluk bantal atau guling dan sering kali juga boneka, itu sebagai tanda melindungi anak dan sekaligus ingin memperoleh kasih sayang atau cinta dari lawan jenisnya. Disamping itu bersedia membantu orang lain dengan tulus. Sikapnya selalu hangat.
Bila pria yang tidur dengan posisi demikian, artinya mereka memiliki bakat dan kemampuan untuk menjadi pemimpin, senang mengayomi orang-orang yang lebih lemah darinya, mampu menanggung kesulitan serta sekaligus dapat mengatasinya.

* Tidur Dalam Posisi Tiarap atau Tengkurep
Orang yang memiliki kebiasaan tidur dalam posisi demikian, pada umumnya seorang yang idealis, suka mengkhayalkan kehidupan yang menyenangkan. Seringkali mengharapkan dapat meraih dan memperoleh pasangan hidup yang sesuai dengan seleranya dan baik perangainya, namun pada umumnya apa yang hirahapkannya itu tidak menjadi kenyataan, membuat sepajang hayatnya tak pernah merasa puas.

* Tidur Dalam Posisi Miring
Orang yang tidur dalam posisi ini pada umumnya dapat menghadapi kenyataan dan bersedia bertanggung jawab atas apa yang telah dilakukannya, juga kuat menghadapi gempuran mental dari pihak luar dan tetap bergairah menghadapi hidup ini.
Orang demikian biasanya mudah untuk memperoleh pasangan yang serasi. Disamping itu, orang ini selalu mendapat sambutan hangat dalam setiap pertemuan.

* Tidur Dengan Tubuh Melingkar
Kebiasaan ini pda umumnya dilakukan oleh orang yang sering ragu-ragu untuk melakukan dan memutuskan sesuatu. Lemah pendiriannya. Biarpun persoalan sederhana, ia membutuhkan waktu yang cukup lama untuk memutuskan sesuatu, kadang memutuskannya tetap dalam keadaan ragu. Jika menemui kegagalan dalam melaksanakan sesuatu, ia langsung merasa cemas, putus asa bahkan merasa masa depannya pasti suram.

Tidur Dengan Posisi Terlentang
Dibedakan menjadi dua, yaitu:
- Terlentang dengan tangan terbuka lepas, artinya Anda mempunyai sifat yang terbuka, sehingga Anda luwes dalam bergaul. Tidak sulit bagi Anda untuk mendapatkan teman atau pasangan. Selain itu, Anda juga gemar menolong orang lain. Hal ini sering menjadikan Anda penasehat andal sahabat-sahabat.

- Terlentang dengan tangan menutup sebagian tubuh, artinya: Anda memiliki karakter agak tertutup, sehingga Anda selektif dalam memilih teman dan pasangan. Dalam hal finansial, Anda sangat berhati-hati dalam mengatur pengeluaran uang. Biasanya, sebelum membeli suatu barang, Anda bisa berpikir dalam waktu yang cukup lama.

Memeluk Kepala Ketika Tidur
Orang yang memiliki kebiasaan seperti ini, pada umumnya banyak akal, cerdik, dapat membantu orang yang sedang kesulitan, tapi dapat juga mencelakai orang yang tidak disukainya.

Tidur Dengan Kaki dan Tangan Lurus
Orang yang memiliki kebiasaan ini sering mengalami goncangan dan putus asa dalam perjalanan hidupnya, terlalu cepat untuk pesimis dan menyerah pada keadaan.

Orang Sering Mengigau
Pada umumnya orang yang memiliki kebiasaan seperti ini, memiliki perasaan yang selalu tegang, agak terganggu sarafnya, walaupun pikirannya tetap normal, tanpa gangguan apa-apa.banya yang mengalami kepahitan dan kegetiran hidupnya yang terus-menerus jadi memiliki kebiasaan ini.

21/06/2011

HOT!! Makanan Pedas itu banyak kegunaan nya

KOMPAS.com - Makanan pedas tak selalu diartikan sebagai makanan yang diolah dengan cabai. Rasa pedas juga bisa didapatkan dari merica, lada hitam, kunyit, dan berbagai bumbu dapur lain.

Anda yang menyukai makanan pedas boleh merasa senang, karena rasa pedas ini mempunyai banyak manfaat kesehatan. Misalnya, seperti telah sering disebutkan sebelumnya, makanan pedas bisa menguruskan badan. Namun itu hanya salah satu contohnya saja. Coba lihat manfaat lain yang belum Anda ketahui:

1. Menurunkan berat badan. Siapapun pasti setuju, makanan apapun yang diberi sambal pasti akan lebih menggugah selera. Bila Anda mau, makanan diet Anda pun bisa diberi cocolan sambal. Kalau hal ini bisa membuat Anda tertib menyantap makanan sehat dengan lebih berselera, kenapa tidak? Lagipula, rasa pedas itu bisa meningkatkan metabolisme Anda. Studi menunjukkan bahwa senyawa utama dalam cabai, yaitu kapsaisin, memiliki efek termogenik yang bisa menyebabkan tubuh membakar kalori saat mengunyah selama 20 menit.

2. Menyehatkan jantung. Hasil studi juga menunjukkan, budaya mengonsumsi makanan pedas menyebabkan insiden serangan jantung dan stroke yang lebih rendah. Alasannya, cabai merah bisa mengurangi efek merusak dari kolesterol jahat, sedangkan kapsaisin bisa melawan peradangan. Keduanya merupakan faktor risiko untuk masalah jantung.

3. Mencegah kanker. Menurut American Association for Cancer Research, kapsaisin juga memiliki kemampuan membunuh beberapa sel kanker dan leukimia. Sedangkan kunyit, yang dijadikan bumbu kari dan mustar, bisa memperlambat penyebaran kanker dan pertumbuhan tumor.

"Bumbu ini punya efek yang sama pada tubuh seperti yang dilakukan obat-obatan kanker," kata Gregory A. Plotnikoff, MD, konsultan senior untuk inovasi perawatan kesehatan di Allina Hospitals and Clinics di Minnesota.

Bila ingin memberikan hasil maksimal, kombinasikan dengan lada hitam untuk menyerap kunyit 2.000 persen lebih banyak.

4. Menurunkan tekanan darah. Vitamin A dan C mampu menguatkan dinding otot jantung, sementara panas dari lada meningkatkan aliran darah ke seluruh tubuh. Kombinasi hal ini bisa menghasilkan sistem kardiovaskuler yang lebih kuat.

5. Mengurangi stres. Makanan pedas meningkatkan produksi hormon yang memberikan rasa menyenangkan, seperti serotonin. Hasilnya, makanan ini membantu mengusir depresi dan stres.

Bagaimana bila Anda tidak menyukai makanan pedas?

Anda masih bisa mendapatkan manfaat kesehatan dengan menambahkan bumbu-bumbu yang mengandung seng ke dalam menu makanan Anda. Misalnya, masukkan jahe yang sudah digeprek di dalam teh. Atau, buat udang dengan bumbu jinten dan ketumbar yang ditumis di dalam kuali. Bisa juga menambahkan taburan bubuk cabai ke dalam kari ayam yang Anda buat.




maka nya gw suka jadi urang Minang...padeeeee tuh masakannnnnn :)

Laskar Mawar Palestina, Penghancur Tank Israel

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Bangsa Palestina dikenal sebagai bangsa yang gigih dan tabah menjalani perjuangannya mencari kemerdekaan melawan Zionis Israel yang telah menduduki negeri mereka. Bahu-membahu tak terkecuali kalangan wanitanya.

Kegigihan perempuan Palestina bahkan sudah dikenal sejak berpuluh-puluh tahun lalu ketika negara Yahudi berdiri. Pada 1921, misalnya, wanita Palestina mendirikan Persatuan Wanita Palestina untuk menghadapi gerakan zionisme dan rezim imperialis Inggris, yang mendukungnya. Sejak masa itu, dengan pembentukan komite bantuan dan menghimpun bantuan bagi para pejuang Palestina, wanita Palestina membantu dan menggalakkan perjuangan dan jihad.

Dalam era kebangkitan bersenjata yang dipimpin oleh Izzuddin Qassam pada 1930 hingga 1935, saat itu, wanita Palestina memainkan peran penting dalam mendorong kaum pria untuk berjihad dan meneruskan perjuangan. Pada 1936, wanita Palestina turut berjuang secara langsung berhadapan dengan kaum zionis yang bersenjata. Mereka berjuang untuk mendapatkan hak-hak mereka sebagai bangsa Palestina.

Adalah Fatimah Ghazalah, seorang wanita Palestina, yang dikabarkan sebagai perempuan pertama Palestina yang syahid pada tahun itu. Setelah itu tak terhitung lagi berapa banyak generasi penerus Fatimah yang menyusul syahid. Hingga saat ini!

Sewaktu PLO dibentuk pada 1964, perempuan Palestina juga terlibat. Mereka ikut berjuang dengan mengorganisir komite khusus perempuan dalam PLO. Tak terkecuali dalam gerakan intifadhah rakyat Palestina, wanita masuk ke gelanggang perjuangan dengan keberaniannya. Saat intifadhah pertama meletus di bumi Palestina pada 1987, mereka bersama-sama melawan rezin pendudukan Israel. Padahal, sebagai ibu, mereka juga harus mengurusi keluarganya.

Masih teringat, ketika rakyat Palestina melawan penindasan Zionis dengan mengirim pasukan pengebom bunuh dirinya ke kota-kota di Israel. Ada dari mereka adalah wanita. ''Kalian adalah Laskar Mawarku yang akan meluluhlantahkan tank-tank Israel!'' Begitu seru almarhum Yasser Arafat, pendiri PLO yang juga Presiden Palestina, pada pagi 27 Januari 2002. Dan, sore harinya, untuk pertama kalinya seorang perempuan Palestina melakukan aksi bom bunuh diri.

Pada hari itu, Wafa Idriss (28 tahun), seorang perawat Bulan Sabit Merah menyusup ke sebuah distrik perbelanjaan di Yerusalem Jaffa Road. Dia menyongsong kematiannya secara syahid dengan meledakkan bom bunuh diri. Setelahnya, hampir setiap bulan, Israel diguncang bom bunuh diri yang diikirim para mawar Palestina. Kita mengenang syuhada Dareen Abu Aysheh, Ayat Akhras, Andaleeb Takafka, Hiba Daraghmeh, Hanadi Tayseer Jaradat, Reem Saleh al-Rayasha, Zeinab Abu Salem, Mervat Masaoud, dan Fatima Omar Mahmud Al-Najar.

Perjuangan mereka tak pernah lekang dikenang. Semangatnya terus mengalir menggelorakan Fatimah-Fatimah yang lain sebagai mawar perjuangan bangsa Palestina.

Sumber : http://www.republika.co.id/berita/du...anktank-israel

16/06/2011

10 Fakta Unik Tentang Bill Gates

pasti tau tentang nama orang satu ini...YAP dia adalah Bill gates nama lengkapnya Bos Microsoft William Henry Gates III, yang sohor dengan nama Bill Gates sukses besar di bidang teknologi. Gates berhasil membangun Microsoft menjadi raksasa. Mendunia. Bill Gates kini menjadi salah satu orang terkaya di dunia. Total kekayaannya US$ 56 miliar.

Sukses di bisnis, sukses pula di rumah. Bill Gates adalah seorang ayah yang penuh kasih sayang dan gampang digoda seisi rumah. Inilah sejumlah kisah unik sekitar manusia cerdas itu

1.Anak-anak Bill Gates dari istrinya, Mellinda, sering menggoda Gates dengan menyanyikan lagu "Billionaire"-nya Travie McCoy dan Bruno Mars. Dalam lagu itu, terdapat lirik: "I wanna be on the cover of Forbes magazine. Smiling next to Oprah and the Queen..."

Lirik yang meledek karena di usia 55 tahun, Gates beberapa kali muncul di cover majalah Forbes. Gates juga berteman baik dengan Oprah Winfrey, dan Ratu Inggris telah menganugerahi gelar kepada Gates di tahun 2005.

Apakah anak-anaknya tersiksa lantaran ia mempersulit permintaan anak-anaknya membeli iPad, iPhone, atau iPod, yang merupakan produk Apple, saingan Microsoft.

"Mereka memiliki benda yang bisa digunakan dengan Windows. Mereka memiliki Zune music player, yang merupakan pemutar musik portable bagus dari Windows. Mereka tidak tersiksa dengan itu," jawab Gates.

2. Gates telah menyumbangkan US$28 miliar untuk kegiatan amal. Ini 'menyebabkan' Gates turun ke peringkat dua orang terkaya sedunia, setelah miliuner Mexico, Carlos Slim. Padahal, Gates telah memegang gelar orang terkaya selama hampir dua dekade

3. anak Gates, yang saat ini berusia 15, 12, dan 9 tahun, dilaporkan akan mewariskan masing-masing setidaknya US$10 juta. Namun Gates tidak mengungkapkan ini dalam wawancara. Menurut Gates, "Saya tidak berpikir jumlah uang itu akan bermanfaat untuk mereka

4. Gates dan keluarga menonton konser U2 di Seattle. Vokalis U2, Bono, memang dikenal sebagai teman baik Gates. Apa Bono mengundang Gates dan keluarganya untuk tampil di belakang panggung? "Hmmm.. Tidak, Sebenarnya Bono menetap di rumah kami malam itu," jawab Bill

5. Bill Gates sekarang mempersembahkan pekerjaannya untuk mengurus yayasan bernilai US$37,1 miliar yang didirikannya. Apakah Gates akan kembali fokus mengurus Microsoft? "Tidak, saya hanya terlibat paruh waktu (di Microsoft). Ini pekerjaan saya sekarang (di yayasan)

6. Mengapa Gates lebih memilih beramal untuk mengobati makaria ketimbang kanker? Menurut Gates, dunia sudah banyak memberikan perhatian kepada penyakit kanker. "Jadi kekayaan saya tidak berpengaruh besar dalam hal itu," ucap Gates

7. Gates selalu memperjuangkan harga murah untuk vaksin. "Kita sudah cerdas dalam hal apa yang kita bayar. Kita dapatkan pengurangan harga, maka kita akan bisa lacak berapa anak yang akan divaksin

8. Gates memang tidak dikenal di negara miskin dan berkembang. "Karena dunia saya tidak berhubungan secara langsung dengan mereka. Saya pernah saat sedang bersama menteri suatu negara, kemudian rakyatnya bertanya siapa saya. Menteri itu menjawab, 'Hanya orang kulit putih yang saya bawa untuk menemui kalian'," ujar Gates

9. Gates punya akun Twitter, tapi dia kesulitan dengan akun Facebook. "Saya kesulitan dengan friend requests (permintaan teman yang begitu banyak untuk di-approve)

10. Dalam wawancara itu, Gates sempat keselip-lidah saat membicarakan temannya, Mark Zuckerberg. Pendiri Facebook itu disebut Gates sudah bertunangan dengan pacarnya Priscillia Chan. Kabar ini kemudian dibantah Kepala Komunikasi Facebook, Elliot Schrage. "Mungkin Gates tahu yang saya tidak tahu (soal pertunangan Mark). Tapi perwakilan Gates baru saja mengirimkan surat untuk meminta maaf atas kesalahpahaman," jelas Schrage

bill ohh bill....windows mu disini udh banyak bajakan nya :D

Bali : Pulau Terbaik di Dunia

Semua orang setuju bahwa Bali adalah pulau yang paling terkenal di Indonesia. Bali merupakan gabungan keindahan pemandangan gunung yang spektakuler dan pantai indah seolah harmonis dengan orang-orangnya yang hangat dan ramah. Di sini kebudayaan terus dilestarikan dari generasi ke generasi. Dan Bali memiliki resor terbaik di dunia berpadu dengan pantainya yang menawan dan kehidupan malamnya yang meriah. Majalah Travel and Leisure memilih Bali sebagai World's Best Island tahun 2009, sementara Lonely Planet's memilih Bali sebagai peringkat kedua Best of Travel 2010.

Dengan penambahan penerbangan langsung dari berbagai belahan dunia, datang ke Bali sangat mudah. Penerbangan dari Jakarta ke Bali sekitar 1,5 jam.

Sedangkan rute lain menuju Bali adalah melalui Banyuwangi dengan menggunakan feri, berada di wilayah timur Jawa Timur. Waktu menyebrang sekitar 30 sampai 45 menit dari Banyuwangi ke Ketapang di Bali. Dari Bali, Anda bisa melanjutkan perjalanan Anda ke Lombok, di Nusa Tenggara Barat. Dengan menggunakan feri selama 4 jam ke pelabuhan dan transit terlebih dahulu di pelabuhan Lembar.

Bali mempunyai banyak agen perjalanan untuk membantu perjalanan Anda selama di Bali.

Ada banyak jenis transportasi yang siap membantu Anda berkeliling Bali. Paket perjalanan yang bervariasi mulai dari setengah hari, sehari penuh sampai dengan malam hari tersedia di hotel tempat Anda menginap atau dari agen perjalanan yang bertebaran dimana-mana dan perencana perjalanan yang berlimpah di Bali.

Anda dapat menyewa sepeda atau motor yang banyak tersedia di Bali.

Hal yang paling penting selama dalam perjalanan di Bali adalah bersabar! Biasanya prosesi upacara sering menggunakan seluruh bagian jalan jadi jika Anda terjebak dalam keramaian tersebut maka nikmatilah pengalaman karena akan menjadi pengalaman yang unik dari ritual yang sulit ditemukan di tempat lain.

kapan yach bisa ke bali :) bawa bini nikmati pantai kuta :)

Borobudur : Keajaiban Warisan Sejarah Indonesia

Menikmati Keindahan Matahari Terbit di Candi Borobudur

ini baru nama nya liburan yang gw inginin jalan jalan bersama bini tercinta...:

Anda yang ingin berwisata ke Candi Borobudur di Jawa Tengah mengapa tidak kali ini mengejar keindahan terbit Matahari-nya. Nikmatilah mengintip sang surya malu-malu bersinar dari balik Gunung Merapi yang masih diselimuti kabut pagi. Aroma pagi hari yang segar sangat sempurna dalam balutan nuansa keajaiban warisan sejarah Indonesia menjadi pengalaman yang takan terlupakan. Bulan Mei hingga Juli merupakan waktu yang tepat untuk menikmati moment ini mengingat cuacanya sedang cerah.

Pemandangan Matahari naik di langit perlahan-lahan dari balik Merapi di pagi hari, warnanya jingga berpendar alam warna ungu kebiru-biruan. Warna-warna itu terlihat indah di atas batu-batu candi yang berwarna abu-abu kehitaman. Warna kemerahan pun hadir di ufuk timur disambut stupa dan patung Budha yang monumental. Batu-batu ikut berpendar kemerahan menunjukkan wajah damai Sang Budha. Jangan lewatkan kesempatan mengabadikan gambar indah ini dilengkapi latar depan stupa Candi Borobudur.

Anda yang ingin mengejar keindahan Matahari terbit di Candi Borobudur perlu membayar tiket masuk sebesar Rp220.000,00 untuk wisatawan lokal dan Rp320.000,00 untuk wisatawan asing.

Anda bisa masuk melalui Hotel Manohara yang berada di dalam kompleks Wisata Candi Borobudur. Sebaiknya Anda datang pukul 04.00 WIB dan membayar tiket masuk kepada petugas di hotel. Anda akan diberi batik bercorak Candi Borobudur yang wajib dikenakan. Berikutnya akan ditemani oleh seorang pemandu yang akan memberitahukan posisi tepat menyaksikan Matahari terbit yang memikat ini.

Setelah menikmati indahnya Matahari terbit, Anda akan mendapatkan morning tea dan sarapan pagi. Jadilah pengalaman ini sebuah kenangan indah dari aura kedamaian Borobudur yang tak terlupakan.

Saat ini wisatawan lebih tertarik untuk melihat Matahari terbit dari pada Matahari tenggelam dari Candi Borobudur. Pada waktu libur sekolah wisatawan bisa mencapai 1.500 pengunjung.

Malioboro
TAK sepadan kiranya disebut sebagai perjalanan wisata bila tidak menyinggahi Yogyakarta. Layaknya Kota Roma di Italia, banyak jalan menuju Yogyakarta. Dari arah utara, Yogyakarta bagaikan kesejukan dan kesenangan ragawi yang hanya bisa ditawarkan oleh sebuah oasis. Dari barat, sensasi romantisme yang klasik menunggu jiwa-jiwa yang berharap ada lagi benih-benih cinta dan harmoni. Sedangkan dari timur, sebuah harapan akan persaudaraan dan teman sejati yang lebih berkesan menaungi setiap jengkal langkah yang terus mendekat jantung kota. Yogyakarta adalah bagian dari perjalanan yang akan mampu merubah satu persinggahan menjadi sebuah tempat untuk selalu pulang.

Begitu menapakkan kaki di Malioboro, ada banyak hal yang bisa Anda lakukan. Mulai dari berbelanja ria di sepanjang jalan Malioboro dan meniti setiap toko-toko di pasar Beringharjo di siang hari. Lidah Anda akan dimanjakan dengan menyantap makanan di lesehan dan Angkringan pada malam hari. Nikmati pula pertunjukan seni yang beraneka ragam sambil berjalan-jalan sepanjang jalan Malioboro. Bahkan sekedar duduk santai menikmati suasana Malioboro di kursi depan Monumen Serangan 11 Maret sudah cukup membawa Anda pada suasana romantis kota penuh kenangan ini.

Setiap kota memiliki jalur yang menjadi poros kegiatan dan penabur inspirasi bagi berjuta warganya. Jalur ini menjabarkan arti dari senyuman ramah kepada tamu kota, juga kepada sesama warga. Jalur ini pula yang mendefinisikan etalase keagungan seni yang diapresiasi oleh langkah-langkah yang berhenti, terhipnotis karena keindahannya. Di Yogyakarta, jalur ini telah mencuatkan dirinya, sekaligus kota dan negaranya. Inilah jalur yang berawal dari ungkapan Maliya Saka Bara, ‘mulia dari pengembaraan’, atau ada juga yang mengartikannya ‘jalur untuk orang kecil’, bukan ningrat. Jalur ini dikenal dengan sebutan Malioboro.

Seikat kain batik terurai di tepian trotoar Jalan Malioboro, menangkap tiupan angin dari arah samping sehingga melambai bagai ingin terbang dari tangan wisatawan asing. Pengayuh becak yang bertudung caping menangkapnya dengan tawa dan sapaan berlogat Jawa. Angin kembali menghilang, tapi dua orang telah menjalin kata-kata. Skenario ini berlipat dan terus bertambah. Sedangkan panas matahari yang mengeringkan genangan air di depan Pusat Informasi Pariwisata perlahan memaksa pengunjung Jalan Malioboro melenggang di bawah keteduhan lorong-lorong bangunan kuno yang masih berdiri teguh. Semakin rapat mereka berjalan dan berlalu-lalang, semakin mesra ikatan persahabatan terjalin.

Di sinilah deretan pedagang kaki lima menjual berbagai macam barang yang unik dan menarik. Mulailah dari berburu batik, asesoris etnik, tas, hingga perabotan rumah tangga seperti taplak meja dan lampu. Semua itu dibandrol dengan harga yang miring asalkan Anda dapat menawarnya dengan lihai. Selain itu, di kawasan ini juga terdapat Mirota Batik, sebuah toko yang menjual pakaian, asesoris yang unik, tas, hiasan untuk mendekorasi rumah, alat musik tradisional, souvenir, dan banyak yang lainnya.

Beringhardjo seolah malu membukakan gerbangnya, tertutup jajaran penjaja kudapan asli Yogyakarta. Memasukinya seperti menjodohkan isi dompet dengan barang-barang terbaik bagi badan. Belum lagi saat malam menjelang, dimana lesehan layaknya café jalanan yang tak bekursi, bagai arena permainan bagi petualang kuliner. Redup di satu sisi tak menjadi halangan bagi band jalanan karena di sisi lain, benderangnya lampu meja selalu mengisyaratkan ‘selamat datang’ bagi para penghibur di Jalan Malioboro, rumah para seniman, dan jalur untuk saling jatuh cinta bagi para pengunjung dan tuan rumah kepada kota yang menaunginya, Yogyakarta.

Warung Lesehan
Setelah deretan toko di Malioboro tutup, warung-warung lesehan mulai tampak memasang tenda dan menggelar tikar dan siap untuk berjualan. Warung-warung lesehan ini mulai buka dari pukul 07.00 sampai pagi. Di depan hotel Garuda sampai ke depan perkantoran Pemda Yogya, banyak digelar warung lesehan. Di sini tersedia berbagai macam makanan mulai dari ayam goreng, bebek goreng, pecel lele, burung dara goreng beserta lalapan dan sambal, sate dan yang paling terkenal sebagai makanan khas Yogya yang paling otentik ialah gudeg yogya yang disajikan bersama pelengkapnya seperti ayam, telur pindang, krecek kerupuk kulit sapi, dan terkadang dengan ceker ayam yang nikmat yang ditaburi cabai rawit utuh yang menambah cita rasa gudeg tersebut. Namun, setiap warung lesehan yang menjual gudeg di sinipun berbeda-beda dalam penyajian dan rasanya, setiap warung memiliki ciri khasnya masing-masing.

Saat bersantap makanan yang dijual di warung-warung lesehan ini, para pembeli biasanya dihibur oleh para musisi jalanan alias pengamen yang menambah semarak suasana malam hari kota Malioboro. Jangan heran jika melihat para pengamen ini berbeda dengan pengamen yang biasa kita lihat di bus atau kota-kota lainnya. Mereka tampil profesional, bahkan ada sekelompok pengamen yang membawa biola, gitar, bas betot, gendang, dll.

KUlINER :
Angkringan
Satu lagi yang khas dari Yogya adalah angkringan yaitu warung berbentuk gerobak yang menyediakan serba serbi makanan lokal yang banyak terdapat di utara Stasiun Tugu yang menjual berbagai macam makanan, seperti bacang, gorengan seperti ote-ote dan tempe goreng, nasi kucing yang harganya sangat murah seharga Rp1.000,00 per bungkus, pisang rebus, dan kacang tanah rebus.

Café dan Restoran

LEGIAN GARDEN RESTAURANT
Jl. Perwakilan (Malioboro) Lantai 2 No. 9 Yogyakarta
Telp: +62 274 7465375
Fax: +62 274 512377

FM Cafe & Resto
Jl. Sosrowijayan No. 10 Yogyakarta 55271

Toko oleh-oleh
Pada siang hari tidak banyak penjual makanan kecuali makanan yang dijual di mall dan toko oleh-oleh terutama toko di dalam stasiun tugu yang dekat dengan Maliboro yang menjual bakpia patok, wingko babat, enting-enting kacang, yangko, dan beraneka jenis keripik. Salak pondoh juga menjadi salah satu oleh-oleh wajib dari kota Yogya yang banyak dijual di sekitar pinggiran Malioboro.

07/06/2011

Garuda on my chest and my soul

ingin flash back aja waktu final AFF kemaren...
gw ambil dari viva news...semoga garuda masih tetap didada kita semua




VIVAnews -Jarum jam menunjuk pukul 16.00 WIB, Rabu 29 Desember 2010. Ribuan suporter berkaos merah, baik orang tua, muda, anak-anak hingga ibu-ibu berduyun menuju satu titik, Stadion Gelora Utama Bung Karno, Senayan, Jakarta. Stadion terbesar di Indonesia menjadi lautan merah manusia.
Aliran suporter bak air bah masuk dari segala penjuru. Semakin sore, jalan masuk ke kawasan Senayan semakin sulit karena suporter berjejalan. Seluruh pendukung skuad Garuda berjalan kaki, karena semua jenis kendaraan dilarang masuk kawasan Senayan.
Mendekati pukul 17.00 WIB, masuk ke kawasan lingkar luar stadion makin susah. Sejauh mata memandang, lautan manusia berkaos merah. Demikian juga suasana di dalam stadion, penonton memenuhi kursi. Padahal pertandingan baru dimulai pukul 19.00 WIB. Penampilan tim nasional Indonesia melawan Malaysia di final kedua Piala AFF 2010, benar-benar membangkitkan euforia bagi pecintanya. Penampilan hebat Tim Merah Putih selama babak penyisihan, membangkitkan harapan baru kebangkitan sepakbola Indonesia. "Saya merinding menyaksikan lautan merah manusia di Senayan," ujar Hasan, petugas keamanan stadion GUBK.

Sore itu, stadion GUBK seolah menjadi tuan rumah hajatan besar Republik ini bagi seluruh rakyatnya. Tiket memang telah habis, tapi suporter tak peduli. Mereka tetap datang ke stadion memberikan dukungan kepada Tim Merah Putih dengan cara apa pun.

Sejak pagi hari, mereka telah bergerak dari rumah menuju Gelora Bung Karno. Bahkan suporter dari berbagai kota di Jawa sudah bermalam di stasiun, hotel maupun menginap di Senayan. Banyak juga karyawan perkantoran membolos dari tempat kerjanya.

Mereka akhirnya tumplek blek di GUBK meski harus dilalui dengan penuh perjuangan. Dari berjubel di dalam angkutan umum. Hingga sulitnya mencari parkir bagi pengendara kendaraan pribadi. Turun dari kendaraan, mereka harus bersabar masuk dari pintu GBK. Karena ribuan suporter yang sudah menyemut berdesakan.

Di dalam stadion, perjuangan mencari tempat pun harus dilakukan. Secuil tempat atau kursi menjadi barang mahal saat itu. Demikian pula kursi untuk media yang 'diserbu' para penonton.

Tak cukup sampai di situ. Pekerja pers yang sudah disediakan tempat duduk khusus harus penuh sabar karena banyaknya penonton berdiri di antara kursi-kursi mereka. Apalagi, banyak meja berubah menjadi tempat duduk.

Di luar stadion, ribuan suporter nonton bareng melalui sedikitnya enam layar lebar di beberapa titik GUBK. Penonton tak kalah menyemut dibanding di dalam stadion yang penuh sesak dan mulai menimbulkan rasa tak nyaman.

Teriakan membahana,"Indonesia..Indonesia!" terus berkumandang meski layar belum kunjung menampakkan gambarnya. Sesekali suporter menyanyikan lagu Garuda di Dadaku.

Penjual segala bentuk asesoris Tim Merah Putih memaksimalkan hari terakhir pertandingan Piala AFF itu untuk meraih keuntungan sebesar-besarnya. Mereka ikut berandil besar 'memerahkan Senayan.'

SUGBK mendadak jadi mengharukan ketika lagu Indonesia Raya dikumandangkan. Karena lebih dari 100 ribu orang menyanyikannya, baik di dalam maupun luar stadion. 100.000 dari 237 juta penduduk Indonesia ada di GBK, saat itu.

Pada saat pertandingan berjalan, tiba-tiba ada sedikit keributan. Suporter ramai-ramai berteriak "Kampungan!" Saat ada sinar laser yang tiba-tiba muncul, suporter serempak berteriak "Matikan Laser! Kampungan! Matikan laser, kampungan!" berulang-ulang. Mereka menunjuk arah sinar laser berasal secara beramai-ramai.

Penonton dibuat berteriak sambil berdiri ketika beberapa peluang timnas Indonesia hadir di babak pertama. Mereka makin bergemuruh ketika Indonesia mendapatkan tendangan penalti. Mereka duduk kembali dan terdiam saat tendangan penalti Firman Utina di menit 17 itu gagal menjadi gol. Mereka terus berharap-harap cemas ketika Tim Merah Putih tak kunjung menjebol gawang Malaysia di babak I.

Di babak II, SUGBK mendadak hening ketika gawang Markus Horison dijebol striker Malaysia, Safee Sali di menit 52. Harapan seolah menguap, karena Indonesia harus mengejar defisit 5 gol. 4 gol (menang 4-1) tak cukup karena Indonesia akan kalah gol tandang setelah takluk 0-3 di Malaysia.

Stadion warisan Bung Karno yang dibangun pada 1959 ini kembali bergemuruh seiring lahirnya gol penyama kedudukan lewat bek kiri Muhamad Nasuha yang merangsek ke depan pada menit 71.

Penonton makin bergemuruh ketika Indonesia berbalik unggul 2-1 setelah sepakan keras sayap kanan Muhamad Ridwan mengenai pemain belakang Malaysia dan menjebol gawang di menit 87.

Tiga menit tersisa tak cukup bagi Timnas untuk mengejar ketinggalan. Tapi, kemauan dan kemampuan pasukan Merah Putih mengejar ketinggalan, menyamakan kedudukan dan berbalik unggul benar-benar menjadi hiburan tersendiri bagi penonton.

Penonton pun mengapresiasinya. Hingga pertandingan usai, penonton masih setia bertahan hingga prosesi pengalungan medali kepada Timnas dan juga Malaysia. Mereka memberi tepuk tangan, dan tiupan terompet. Tak ada kericuhan di dalam stadion, dan penonton keluar dengan tertib.
Permainan hebat tim nasional Indonesia benar-benar mendewasakan suporternya

Kapolda Metro Jaya, Inspektur Jenderal Sutarman yang menyempatkan diri nonton bareng di luar stadion bersama warga melalui televisi berukuran kecil mengungkapkan bangganya kepada suporter Garuda. Tak ada kericuhan meskipun Indonesia tak juara.
Apresiasi atas sportivitas suporter terus mengalir. Tidak ada keributan, tidak ada suara mercon, tidak ada sinar laser seperti di Kuala Lumpur, tidak ada dorong-dorongan, apalagi tawuran antar kelompok suporter seperti saat pertandingan Liga Indonesia. "Meski tidak juara, tapi kita menang. Kita berhasil menang melawan keributan, kerusuhan," kata Agung, suporter asal Solo.
Kebanggaan terhadap keberadaan pemain ke-12 ini juga disampaikan Irfan Bachdim. "Saya sangat bangga terhadap para suporter Indonesia! Ya, Anda semua hebat! Sungguh suporter terbaik di dunia! Saya bangga terhadap Anda semua dan juga bangga menjadi orang Indonesia," kata Irfan Bachdim dalam bahasa Inggris di akun Twitternya, @irfanbachdim20,
Antusiasme dan sikap positif masyarakat terlihat juga saat iring-iringan bus timnas keluar dari stadion. Selain memberikan tepuk tangan berkepanjangan, sebagian suporter bahkan sengaja mengikuti bus untuk sekedar melambaikan tangan dan meneriakkan pemain idola mereka.

It's Just The Game

Psywar di dunia nyata dan maya dilontarkan kedua kubu: Indonesia dan Malaysia jelang final Piala AFF 2010. Bahkan, ada yang berbau SARA mengaitkan dengan pasang surut hubungan kedua negara. Wajar, itu jadi bumbu penyedap jelang pertandingan yang terbilang panas dan penuh prestise.

Di lapangan, kedua tim mempertaruhkan segala kebisaan, teknik, skill, tipu daya serta strategi jitu dalam dua laga menegangkan. Dan apa pun hasil setelah laga berakhir, seluruh elemen kedua tim layak berjabat tangan kembali.

Seusai laga, Irfan Bachdim boleh menangis dan bersedih menyesali kegagalan. Maman Abdurahman tertunduk. Hamka Hamzah pilu. Firman Utina tak tertawa meski meraih penghargaan Pemain Terbaik (MVP).

Kapten Malaysia, Safiq Rahim coba menghibur mereka. Itulah makna sesungguhnya,"it's just the game!" Dari lawan di lapangan, menjadi kawan di luar lapangan.

Makna itulah yang juga telah mulai dimengerti suporter fanatik Tim Merah Putih. Tak ada kerusuhan seusai laga final 2 Piala AFF antara Indonesia melawan Malaysia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta, 29 Desember 2010. Permainan apik Timnas saat menang 2-1 atas Malaysia menjadi hiburan tersendiri bagi suporter.

Jabat Tangan & Lapang Dada

Selayaknyalah kegagalan Indonesia untuk kembali menjadi Raja di Asia Tenggara diterima dengan lapang dada oleh seluruh elemen bangsa. Seperti ketika kedua kubu suporter Indonesia dan Malaysia berjabat tangan sebelum final 1 di Bukit Jalil.

Suporter Indonesia pun dengan jiwa besar memberikan ucapan selamat kepada Tim Malaysia sebelum meninggalkan Hotel Sultan, Kamis pagi, 30 Desember 2010. Suporter mulai bisa melupakan kegagalan.

Para pemain pun menyambut kegagalan ini dengan lapang dada. Mereka mengungkapkan ekspresi ini di dunia maya."Kami memang tidak juara, akan tetapi semoga kami mampu memenangkan hati rakyat Indonesia," tulis akun twitter Bambang Pamungkas, Kamis 30 Desember 2010.

Bepe yang didaulat sebagai leader tim oleh pelatih Alfred Riedl coba membesarkan hati rekan-rekan setimnya. Juga para pendukung fanatiknya.

Sedangkan Arif Suyono menyebut tidak bisa melupakan malam final yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta. Tak lain karena dukungan masyarakat Indonesia yang meluber dalam satu warna: Merah Putih.

"Aku rindu persaudaran di GBK, di mana tawa pemimpin kita dan pedagang asongan melebur jadi satu. Sesuai semboyan bangsa, Bhinneka Tunggal Ika," ujar Arif yang biasa dipanggil Keceng, di akun Twitternya seusai pertandingan.

Keceng pantas terharu. Sebelum memasuki SUGBK untuk melakoni leg 2 final Piala AFF melawan Malaysia, Rabu 29 Desember 2010 kemarin, Arif cs disambut Lautan Merah. Bus yang membawa Arif dan kawan-kawan sampai harus dikawal mobil kepolisian dan Baracuda untuk bisa melewati ribuan pendukung fanatik itu.

Suntikan semangat itu berhasil membuat Indonesia menang 2-1 atas Malaysia. Sayangnya, tim Merah Putih kalah dalam agregat gol karena di leg 1 tumbang 0-3. Arif cs pun harus puas dengan status Runner Up Piala AFF 2010. "Terima kasih untuk dukungan, doa, teriakan, tangisan. Terima kasih untuk semuanya. Aku bangga pada kalian semua dengan segala hormat saya," kata pemain Sriwijaya FC ini lagi dalam Twitternya...


nb : gw harap semoga AFF mendatang bisa ketemu malingsia lagi dan kita jadi juara nya..."GARUDA SELALU DI DADA KU"

6 Ciri Rekan Kerja Penjilat dan Tips Menghadapinya

iseng aja....kagak tau mau tulis apaan :
Dunia kerja memang terkadang tidak menyenangkan. Terkadang kita menemui rekan kerja yang suka menjilat, terutama si Boss. Nah Bagaimana Sih Ciri-Ciri Rekan Kerja Penjilat Si Bos ? Bagaimana Cara Menghadapi Rekan Kerja Yang Hobinya Mencari Muka Di Depan Si Bos Ini ?

1.Terlihat Gesit Dan Selalu Berkata ”Yes” Pada Si Bos Walaupun Mungkin Dia Tidak Setuju.

2.Tidak Pernah Setia Pada Si Bos Dan Hanya Memanfaatkan Power Si Bos Untuk Menyelamatkan Diri. Bila Si Bos Kehilangan Power, Maka Dia Dengan
Mudahnya Akan Menjilat Bos Baru.

3.Sering Melaporkan Kejelekan Dan Kekurangan Rekan Kerja Kepada Si Bos Dan Takut Disaingi Oleh Rekan Kerja.

4.Secara Intelektual Dia Tidak Terlalu Cerdas, Tapi Pintar Menutupinya Dengan Cara Memanfaat Keterampilan Rekan Kerja.

5.Selalu Tunduk Pada Perintah Si Bos Walaupun Di Belakang Si Bos Dia Akan Menjelek-Jelekan Si Bos.

6.Selalu Bersikap Proaktif Membantu Si Bos Untuk Urusan-Urusan Pribadi Si Bos, Bukan Urusan Kantor.

so...Cara Menghadapi rekan kerja yang hobinya mencari muka di depan si Bos :

Jangan dimusuhi tapi bersikap baiklah kepada si penjilat, kemudian manfaatkan kedekatan dirinya pada si bos untuk membangun hubungan positif antara Anda dengan si bos.

Jangan pernah terlalu percaya pada sikap dan kata-kata si penjilat. Ingat! Si penjilat tidak pernah punya sahabat sejati; tidak pernah punya etika; tidak pernah punya loyalitas, dan dia hanya setia kepada kepentingan-kepentingan pribadinya.

Jadilah pribadi dengan sikap yang tidak terlalu menonjol di depan si bos, tapi perlihatkan cara-cara kerja yang kreatif, strategis, dinamis, dan profesional.

Jika Anda terlalu menonjol di depan si bos, si tukang jilat akan mencari-cari kelemahan dan kekurangan Anda untuk dijadikan bahan diskusi dengan si bos.


hmmmm.....thats all...ngantuk tapi bentar lagi mau berangkat gawe..

4 Cara "Kesulitan" Membuat Anda Menjadi Pribadi Yang Lebih Baik

1. Kesulitan dapat membuat kita lebih cerdas.


Sudah menjadi pengetahuan umum di
zaman sekarang bahwa setiap pengalaman hidup yang tidak biasa – seperti
mengambil rute yang berbeda untuk bekerja di pagi hari – akan menantang otak,
membantu untuk tetap sehat, aktif dan gesit (seperti halnya berolahraga akan
menyehatkan tubuh). Ketika kita sedang mengalami kesulitan, kita dihadapkan
dengan segala macam teka-teki untuk diselesaikan – pertanyaan-pertanyaan seperti
bagaimana menemukan cara-cara kreatif untuk menabung uang, misalnya. Segala
masalah yang kita harus pecahkan adalah olah raga yang bagus buat otak kita. Dan
menurut para peneliti; bahkan depresi pun dapat meningkatkan kemampuan mental
kita.

2. Kesulitan dapat membuat kita lebih berempati.

Orang-orang yang telah melalui
kesulitan apa pun – apakah itu tiba-tiba kehilangan pekerjaan atau orang yang
dicintai – lebih memiliki belas kasih kepada orang-orang yang sedang mengalami
keadaan yang serupa. Dan kemampuan untuk berempati sangat berguna dalam berbagai
situasi. Mampu menempatkan diri pada posisi orang lain membuat kita menjadi
atasan atau rekan kerja yang lebih baik, pasangan atau kekasih yang lebih baik,
dan teman yang lebih baik. Hal ini membantu kita untuk merasakan hubungan yang
lebih dalam dan lebih memuaskan dengan segala macam orang.

3. Kesulitan dapat membuat kita lebih kuat.

Ketika kita telah berhasil melalui
suatu keadaan yang sangat sulit – seperti melewati sebuah ujian yang sangat
sulit dengan menghabiskan banyak waktu untuk belajar atau melalui periode penuh
tekanan di tempat kerja, dan lain-lain – kita cenderung akan mendapatkan rasa
percaya diri. Dalam melalui segala kesulitan itu, kita tidak hanya belajar untuk
bertahan hidup, kita pun memiliki pemahaman yang lebih baik terhadap diri kita
dan batas-batas kemampuan kita.

4. Kesulitan bisa mempertajam emosi kita.

Setiap kali saya mengalami kesulitan, saya menemukan banyak hal yang indah di dunia ini, seperti matahari terbit dan terbenam, suara azan, teriakan bahagia anak-anak di taman bermain, aroma jeruk, segala jenis musik, dan kicauan burung di luar jendela saya. Hal yang
biasa-biasa saja secara paradoks mengisi saya dengan berbagai harapan, bahkan di tengah keputusasaan; dunia yang penuh dengan keagungan seperti ini adalah dunia yang layak kita tempati, bukan? Dengan mengalami emosi mendalam tersebut di masa-masa sulit akan membantu untuk membuat hidup kita lebih kaya dalam berbagai macam caranya. Hal ini tidak hanya memperdalam dampak yang kita rasakan ketika kita membaca buku yang bagus atau melihat film yang baik, misalnya, tetapi juga membuat perasaan kita terhadap pasangan, orangtua, teman, menjadi jauh lebih kaya. Dengan kata lain, hal ini membantu kita untuk menemukan makna dalam hidup kita.


"Dalam Pribadi Kita Terdapat Hal yang Menakjubkan, Hal yang Mampu Mengubah Pribadi Kita"

100 Lagu Indonesia Terbaik Sepanjang Masa Versi Rolling Stones Indonesia

1. Bongkar Swami
2. Kebyar – Kebyar Gombloh
3. Badai Pasti Berlalu Berlian Hutauruk
4. Bis Sekolah Koes Bersaudara
5. Guru Oemar Bakrie Iwan Fals
6. Kembali Ke Jakarta Koes Plus
7. Berita Kepada Kawan Ebiet G. Ade
8. Kehidupan God Bless
9. Sakura Fariz RM
10. Bento Swami
11. Bengawan Solo Oslan Husein & Teruna Ria
12. Kompor Mleduk Benyamin. S
13. Lilin-Lilin Kecil Chrisye
14. Memang Slank
15. Rock Bergema Roxx
16. Yogyakarta Kla Project
17. Tuhan Bimbo
18. Neraka Jahanam Duo Kribo
19. Nusantara I Koes Plus
20. Siti Nurbaya Dewa19
21. Panggung Sandiwara Ahmad Albar
22. Rumah Kita God Bless
23. Barcelona Fariz RM
24. Begadang Rhoma Irama
25. Kemarau New Rollies
26. Kidung Chris Manusama
27. Nuansa Bening Keenan Nasution
28. Burung Camar Vina Panduwinata
29. Dan Sheila On 7
30. Kosong Pure Saturday
31. Kolam Susu Koes Plus
32. Kupu Kupu Malam Titik Puspa
33. Pemuda Chaisero
34. Melayang January Christie
35. Ikuti Edane
36. Bebas Iwa K
37. Bendera Cokelat
38. Anak Pantai Imanez
39. Janji Gigi
40. Sabda Alam Ismail Marzuk
41. Bing Titik Puspa
42. Yang Terlupakan Iwan Fals
43. Merpati Putih Chrisye
44. Malaria Harry Roesli
45. Melati Dari Jayagiri Bimbo
46. Angin Malam Broery Pesolima
47. Mimpi Anggun C. Sasmi
48. Biru Kidnap Katrina
49. Tentang Kita Kla Project
50. Camelia Ebiet G. Ade
51. Surat Buat Wakil Rakyat Iwan Fals
52. Impresi Pas Band
53. Damai Tapi Gersang Adji Bandi
54. Jarum Neraka Nicky Astria
55. Mobil Balap Naif
56. Pesawat Tempur Iwan Fals
57. Tangan Tangan Setan Nicky Astria
58. Esokkan Masih Ada Utha Likumahuwa
59. Indonesia Mahardika Guruh Gipsy
60. Zamrud Khatulistiwa Guruh Soekarno Poetra
61. Penguasa Roxx
62. Gemilang Krakatau
63. Apatis Benny Soebardja
64. Astaga Ruth Sahanaya
65. Galang Rambu Anarki Iwan Fals
66. Gang Kelinci Lilis Suryani
67. Kumpul Bocah Vina Panduwinata
68. Aku Ingin Indra Lesmana
69. Gubahanku Dedy Damhudi
70. Payung Fantasi Bing Slamet
71. Surabaya Dara Puspita
72. Anak Jalanan Chrisye
73. Bunga /rif
74. Salah Potret
75. Tentang Aku Jingga
76. Terbang Gigi
77. Walah Netral
78. Api Asmara Rien Djamain
79. Ayam Den Lapeh Gumarang
80. Bunga di Tepi Jalan Koes Plus
81. Flamboyan Bimbo
82. Kesaksian Kantata Takwa
83. Kelelawar Koes Plus
84. Laron Laron Makara
85. Generasiku Boomerang
86. Distorsi Ahmad Band
87. Mahadewi Padi
88. Manis & Sayang Koes Plus
89. Sepercik Air Dedy Stanzah
90. Merepih Alam Chrisye
91. Mawar Berduri Favourites Group
92. Pelangi Koes Plus
93. Pesta Elfa’s Singer
94. Interlokal Symphony
95. Renjana Guruh Soekarno Putra
96. Posesif Naif
97. Sarjana Muda Iwan Fals
98. Berita Cuaca Gombloh
99. Gulagalugu Suara Nelayan Leo Kristi
100. Jemu Koes Plus